Articles

LGI Women’s Fest – Perayaan Hari Kartini @LippoInsurance

Dalam rangka merayakan Hari Kartini, LippoInsurance mengadakan acara Women’s Fest pada 21, 22, dan 24 April 2021 yang bertujuan untuk mengapresiasi para wanita hebat di LGI.

-Day 1-

Pada hari pertama, acara dibuka dengan kata sambutan dan ucapan selamat Hari Kartini dari Ibu Jessy. Setelah itu, peserta mengikuti webinar kesehatan berjudul A to Z about PCOS (Polycystic Ovary Syndrome) dengan pembicara yaitu dr. Gregorius Alan Goni, Sp.OG dari RS Mentari. Sesuai judulnya, webinar ini membahas detail mengenai PCOS, yaitu gangguan hormon yang terjadi pada wanita usia subur (produksi hormon maskulin berlebihan) sehingga dapat menyebabkan gangguan menstruasi, lebih rentan terhadap diabetes dan tekanan darah tinggi, bahkan kemandulan. Beberapa hal penting yang disampaikan oleh pembicara yaitu:

  1. Faktor yang diduga penyebab PCOS adalah kelebihan hormon insulin, faktor genetik, dan obesitas.
  2. Diagnosis PCOS dilakukan dengan pemeriksaan fisik (seperti pertumbuhan rambut atau jerawat berlebih, kebotakan, dan organ reproduksi wanita), tes darah, dan USG panggul.
  3. Gejala PCOS adalah gangguan menstruasi, ada gejala fisik pria, jerawat, kista ovarium yang banyak, warna kulit di bagian tertentu menjadi gelap.
  4. Pengobatan PCOS berbeda bagi tiap penderita, tergantung gejalanya. Secara umum, langkah penanganan PCOS adalah perubahan gaya hidup yang lebih sehat dan obat-obatan (pil KB, clomifene, letrozole, metformin, spironolactone). Pencegahan PCOS dapat dilakukan dengan rajin berolahraga dan konsumsi makanan sehat.
  5. PCOS dapat menimbulkan komplikasi seperti gangguan tidur, gangguan makan, depresi, keguguran, kelahiran bayi prematur, kemandulan, sindrom metabolik, diabetes, hepatitis, kanker endometrium. Sesi ini diakhiri dengan tanya jawab yang berjalan dengan baik dan terlihat antusias peserta hingga akhir sesi.

-Day 2-

Agenda hari kedua adalah Virtual Women’s Talk berjudul Managing Stigma on the Job bersama pembicara yaitu Graheta Rara Purwasono, M.Psi., Psikolog (Associate Psychologist Riliv). Meski saat ini sudah banyak wanita yang menjadi pemimpin, namun masih banyak stigma negatif, seperti sosial resistensi, dual-career family, dll. Dalam dunia pekerjaan, wanita dianggap sulit dalam meningkatkan jenjang karir karena ada metode seleksi diskriminatif. Berikut hal penting yang disampaikan pembicara:

  1. Stigma negatif bagi wanita dapat menimbulkan rasa insecurity, isu ketidakpercayaan, rasa takut gagal, tekanan perfeksionisme dari masyarakat dan diri mereka sendiri.
  2. Penelitian menunjukkan bahwa stigma negatif dapat memengaruhi self-esteem wanita dan mengubah perspektif/cara wanita menghargai diri sendiri.
  3. Secara umum, ada tiga cara menghadapi stigma negatif yaitu mengetahui permasalahan, menerima permasalahan tersebut, cari dukungan dari keluarga/rekan kerja.
  4. Dua cara menghadapi krisis peran adalah negosiasi dan definisi ulang peran Anda.  
  5. Before you can change other people’s expectations of you, you have to be clear about what you expect of yourself.
  6. Hindari perilaku peran heroik yaitu menjadi sangat terorganisasi, bekerja lebih keras untuk memenuhi semua tuntutan peran, dan membiarkan masalah teratasi dengan sendirinya. Hal ini dapat menyebabkan stres luar biasa karena Anda membiarkan konflik yang mengatur Anda. Jika ingin menghilangkan konflik, Anda perlu mengubah orientasi pada diri Anda sendiri.
  7. Beberapa hal yang dapat diterapkan organisasi untuk mendukung karir wanita adalah workplace flexibility.

Sesi ini juga diakhiri dengan sesi tanya jawab yang interaktif antara pembicara dan peserta.

-Day 3-

Tibalah di puncak acara pada hari Sabtu, 24 April 2021, di mana peserta mengikuti Women’s Virtual Fun Run. Jarak jalan/lari yang harus ditempuh dalam satu kali aktivitas oleh peserta yang berpuasa adalah 3 km dan 5 km bagi yang tidak berpuasa, dengan waktu tempuh maksimal 2 jam. Reward satu paket exclusive gift personal care diberikan bagi peserta yang telah mengikuti seluruh rangkaian acara dan mengajak 1 orang untuk mengikuti Virtual Fun Run.

Melalui acara Women’s Fest ini, diharapkan karyawati LippoInsurance menjadi lebih sehat secara fisik dan pikiran sehingga selalu bugar dalam situasi apapun.


Marcomm LippoInsurance

traveler
wisata 

×